Terlengkap! Kumpulan Doa Menghadapi Ujian Nasional, Arab, Latin, dan Terjemahnya


Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK), adalah ujian yang diselenggarakan secara nasional dalam satuan pendidikan dasar, dan menengah. Banyak siswa merasa gugup ataupun was-was karena ujian ini dianggap menentukan masa depan mereka. Sebab itulah, ragam ikhtiar hingga doa menghadapi ujian nasional ini banyak dicari dan dilakukan. 


Doa menghadapi UNBK, untuk memohon kemudahan dan kelancaran dari Allah.



Untuk memudahkan menjalani ujian nasional, meringankan beban stress, serta memohon agar Allah Taala meridhai salah satu fase dalam menuntut ilmu ini, ada doa-doa tersendiri dari nas-nas syariat. Walaupun memang, tidak disebut secara spesifik untuk ujian nasional saja. Namun, mencakup semua kesulitan, kegelisahan, ujian, yang dihadapi Muslim. Jadi, bagaimana berdoa untuk mendapatkan kemudahan, kelancaran, dan kelulusan dalam ujian nasional?

Doa Saat Hendak Memasuki Ruang Ujian Nasional
Biasanya, saat hendak memasuki ruang ujian, siswa merasa gugup, dan sedikit tertekan. Untuk meringankan beban pikiran, dan agar jiwa lebih tenang sebaiknya membaca doa berikut. 

يَا حَيٌ يَا قَيُوْمٌ بِرَحْمَتِكَ أَسْتَغِيْثٌ 
Ya hayyun, ya qayyuum, birahmatika astaghiis 
Wahai Yang Maha Menghidupkan, wahai yang Maha Berdiri Sendiri, dengan rahmat-Mu aku memohon pertolongan. (Sunan Tirmidzi: 3524)

Doa Saat Duduk dan Mulai Mengerjakan Soal Ujian
Agar dimudahkan Allah Taala, maka bacalah doa berikut ini: 


اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

Allahumma laa sahlaa illa maa jaaltahu sahlaa wa anta taj’alul hazna idzaa syikta sahlaa
Ya, Allah tidak ada kemudahan kecuali Engkau jadikan semua mudah, dan Engkau jadikan kesusahan menjadi kemudahan. (Shahih Ibnu Hibban, dan Shahih Al-Albaani)

Ketika Mengerjakan Soal Ujian 
Saat mengerjakan soal ujian, jawablah dengan hati-hati dan baik. Berdoalah memohon kemurahan Allah Taala agar memberikan kelancaran.

لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ 
Laa ilaa hailla anta, subhaanaka inni kuntu minadhdhaalimiin 
Tiada Tuhan selain Engkau, Mahasuci Engkau sesungguhnya aku adalah orang yang dzalim. 
(QS. Al-Anbiya:87, dan  disebutkan keutamaannya dalam Sunan Tirmidzi: 3505) []


Komentar

Postingan Populer