5 Hal Ini Bisa Membuat Pernikahan Anda Harmonis dan Langgeng

Siapa yang tidak ingin pernikahannya menjadi langgeng? Mesra bersama suami atau istri, dan anak-anak. Namun rumah tangga tidaklah selalu dijauhi oleh masalah. Dan terkadang mungkin tidak semudah yang kita bayangkan. 

Acapkali kita banyak menemukan masalah-masalah di tengah jalan. Namun bukan berarti kemesraan, dan sakinah sulit untuk dicapai. Ada beberapa kiat untuk menjaga agar rumah tangga kita menjadi sakinah mawaddah wa warahmah.




Saling Terbuka dan Menghargai
Tentunya kita tidak ingin pasangan menyembunyikan sesuatu dari kita bukan? Sebab itulah keterbukaan sangat penting dalam menjalin hubungan. Kecuali masa lalu yang tidak perlu diceritakan. Sebab, lembaran masa lalu memang ada yang perlu dikenang saja dan tidak perlu untuk dinikmati kembali.

Ketika sudah menikah tentu saja sebaiknya kita membagikan apa yang kita rasakan kepada pasangan kita secara baik baik dan santun. Saling terbuka, dan jujur adalah hal yang perlu dipupuk.

Di sisi lain bukan berarti kita selalu ingin tahu terhadap apa yang dilakukan oleh pasangan kita. Atau terlalu kepo. Sebaliknya kita menghargai privasi pasangan kita. Hargailah apa yang telah dilakukannya dan doronglah dia agar bisa berbagi untuk kita.

Keterbukaan akan melahirkan penghargaan perhatian dan menumbuhkan kepercayaan. 

Bangun Romantisme Pernikahan
Jika kita tidak terbiasa bersikap romantis mungkin akan sulit untuk menumbuhkansikap ini. Tak perlu membayangkan yang muluk-muluk misalnya harus pergi ke Paris untuk membangun romantisme.

Cukup dengan memberikan kejutan kecil ataupun ucapan yang manis adalah beberapa hal lucu, dan manis dari sebuah romantisme. Usahakan untuk selalu melihat sisi baik pasangan dan mensyukuri apa yang sudah kita miliki. Tanpa harus merasa hijau ketika melihat rumput tetangga.

Bercanda atau melempar humor sesekali juga penting untuk menumbuhkan kemesraan. 

Seimbangkan Hak Antara Suami dan Anak-Anak
Jika anda bekerja tentunya tidak bijak untuk membawa tugas kantor kerumah. Sebaiknya selesaikan saja pekerjaan itu di kantor, dan ketika di rumah kita sudah melepaskan ‘status’ wanita karir  untuk menjadi seorang ibu dan istri.
Apabila kita tidak bekerja diluar rumah, maka usahakan bisa memanejemen waktu yang baik agar waktu kita benar-benar berharga.

Terkadang walaupun kita menjadi seorang full time mother seringkali kita tidak memiliki manajemen waktu yang sempurna sehingga kepengurusan anak, dan perhatian kepada suami tidak terlaksana dengan baik.

Seimbangkan lah antara suami anak dan juga kepengurusan rumah dengan cara yang baik. Bagilah waktu dengan efisien dengan menetapkan prioritas dan list yang harus dikerjakan setiap hari. 


Tidak Lama Berselisih dan Segera Mencari Titik Temu
Terkadang ada saja masalah yang muncul dalam rumah tangga. Sebab itu sikap mengalah dan saling mendahului untuk meminta maaf sangat diperlukan. Belajarlah terus cara mengkomunikasikan sesuatu dengan baik pada pasangan kita. Sehingga bisa tercapai sikap saling memahami dan mengerti.

Hindari juga untuk bertengkar di depan anak-anak. Sebab, hal itu sangat membekas di benak mereka.

Hangatkan Kembali Hubungan Intim dengan Pasangan
Siapa bilang hubungan suami istri tidak penting? Selain halal hubungan tersebut juga  bernilai pahala. Rutinnya melakukan kontak fisik bersama dengan pasangan akan meningkatkan hormon oksitoksin. Yang memiliki fungsi begitu penting untuk meningkatkan dan menumbuhkan rasa cinta. Selain itu, hubungan intim akan meredakan ketegangan dan stress.
Selamat
 mencoba![]

Komentar

Postingan Populer